MENGENAL LEBIH JAUH TENTANG WINDOWS PHONE

Saya mau review sedikit nih tentang Windows Phone. Karena dari kemarin Haekel cuma ngepost tentang android, gak pernah singgung soal Windows Phone. Sekarang mau kasih review tentang windows phone karena kebetulan tadi pagi sudah mencicipi windows phone yang baru dibeli. Penasaran reviewnya? oke simak baik-baik :

Dari sisi-sisi yang lain:
- Office: Windows Phone tentunya lebih baik karena adanya Microsoft Office asli dan resmi.

- UI: Windows Phone lebih unik terlebih adanya Live Tiles, namun banyak orang mengatakan UI Metro di WP membosakan. Tapi banyak cara-cara di internet untuk mempercantik tampilan Windows Phone.

- Multimedia: Android lebih baik, banyak fitur multimedia canggih yang hadir lebih dulu di Android.

- Kamera: Windows Phone menang, tapi untuk seri Lumia saja. Karena Nokia menghadirkan banyak fitur-fitur kamera pada Lumia seperti Cinemagraph, Smart shot, Creative studio, dll dan terlebih saat ini sendiri rajanya ponsel kamera adalah Nokia.

- Multitasking dan performa: Windows Phone unggul. Dari prosesor dan RAM, Windows Phone tentu kalah dengan Android yang sudah mencapai Octa-core namun jangan salah karena performa Windows Phone sangat luar biasa dan mengalahkan Android.

Coba kamu pinjam Nokia Lumia 520 milik orang lain lalu buka aplikasi berat seperti Internet, Games dan Office. Kalau di Android seperti Galaxy Fame, tentunya lambat. Namun di Lumia, semuanya berjalan lancar dan sangat smooth walaupun dari spek lebih kecil. Hal itu dikarenakan UInya yang ringan dan tidak seperti Android.

0 komentar